Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Gorontalo Sophian Rahmola mengimbau seluruh pasangan calon (paslon) gubernur dan wakil gubernur untuk sama-sama menjaga kerukunan daerah menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak Tahun 2024 yang tinggal enam hari lagi.

"Seluruh paslon memiliki massa pendukung, simpatisan maupun konstituen. Saya berharap seluruhnya dapat menyampaikan imbauan agar senantiasa menjaga kerukunan, menghindari perpecahan, mencegah saling sindir dan saling sikut. Kita mempertahankan kebersamaan, persatuan dan kesatuan menjaga kedamaian daerah untuk sama-sama melahirkan pemimpin secara demokratis," kata Sophian di Gorontalo, Kamis.

Ia mengatakan kampanye dalam debat terbuka yang difasilitasi KPU dan telah diikuti oleh seluruh (empat) paslon gubernur dan wakil gubernur telah berjalan lancar, aman dan damai.

"Selanjutnya kita akan fokus menghadapi masa tenang, pembersihan alat kampanye serta menghadapi pemungutan, penghitungan hingga rekapitulasi perolehan suara. Saya berharap seluruhnya dilalui dengan aman, damai dan kondusif," katanya.

Ia berharap di penghujung tahapan kampanye ini agar dapat dimanfaatkan oleh seluruh pasangan calon untuk konsisten menyampaikan visi, misi maupun program yang akan dilaksanakan jika terpilih nanti kepada masyarakat.

"Jangan saling serang karena kita tidak sedang berperang. Jangan saling menghina sebab kita semua bersaudara dan sedang berupaya membangun demokrasi yang jujur, adil dan tetap rukun dalam memilih pemimpin khususnya gubernur dan wakil gubernur," katanya pula.***

Debat terbuka pamungkas pasangan calon gubernur dan wakil gubernur dalam Pilkada Serentak Tahun 2024 yang digelar oleh KPU Provinsi Gorontalo. (ANTARA/HO-Humas KPU Provinsi Gprontalo) 

Pewarta: Susanti Sako

Editor : Debby H. Mano


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2024