Gorontalo, (ANTARA GORONTALO) - Tim seleksi (Timsel) Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo Utara, mengumumkan 10 nama calon komisioner yang lolos mengikuti tahap seleksi selanjutnya.

Ketua Timsel Sjamsul Bahri Poe, Rabu, mengatakan, tiga diantara 10 calon komisioner tersebut adalah `incumbent" atau anggota KPU yang lama.

Ia menegaskan, penetapan 10 besar dilakukan sangat ketat sebab seluruh calon dituntut menguasai pengetahuan tentang Pemilihan Umum (Pemilu), seperti sistem politik, manajemen Pemilu dan aturan perundang-undangan yang berhubungan dengan kepemiluan.

"Hasil klarifikasi terhadap laporan masyarakat tentang para calon anggota, juga menentukan lolos tidaknya calon anggota," ungkap Sjamsul.

Nama 10 besar calon anggota yang dinyatakan lolos seleksi yang telah diumumkan melalui rapat pleno tersebut, yaitu Sophian Rahmola, Muardi Unusa, Fadliyanto Koem, adalah para calon inkumben.

Serta Hartin Naue, Hayun Hasan Yusuf, Mohammad Gandhi Tapu, Mohammad Indrawan Modanggu, Muslukum Tondako, Sofyan Jafar dan Yoan Puluhulawa.

Sjamsul mengatakan, setelah ditetapkan timsel akan menyerahkan hasilnya ke KPU Provinsi Gorontalo untuk uji kelayakan dan kepatutan pada 12 Desember yang akan menentukan 5 besar hasil seleksi.

Penentuan nama 10 besar tersebut sesuai nomor 09/TIMSEL-KPU GORUT/XII/2013 dan telah diumumkan secara terbuka lewat media massa. 

Pewarta: Susanti Sako

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2013