Gorontalo,  (ANTARA GORONTALO) - Gubernur Gorontalo Rusli Habibie mempersilahkan kepada pejabat di tingkat kabupaten/kota untuk ikut lelang jabatan yang segera dibuka pemerintah provinsi (Pemprov) setempat.

"Pengisian jabatan di Pemprov Gorontalo, pak Gubernur memberikan kesempatan bagi siapa saja pejabat dari daerah untuk ikut ambil bagian untuk mengabdikan dirinya untuk Provinsi Gorontalo," kata Ghalib Lahidjun, juru bicara Gubernur Gorontalo, Minggu.

Menurutnya, dalam waktu dekat ini Gubernur dan Wakil Gubernur akan segera membentuk tim sebagaimana lazimnya dalam menjalankan prosedur standar pengisian jabatan seperti menggali sisi potensi, dan lelang jabatan.

Selain itu, Gubernur juga memberikan persyaratan standar yang menjadi targetnya untuk mengisi jabatan di pemprov, yaitu orang-orang yang memiliki kualitas, komitmen, integritas, loyalitas dan mau bekerja keras.

"Ini semua ditujukan tidak lain untuk mewujudkan pemerintahan yang tangguh dan lebih melayani bagi kepentingan masyarakat Gorontalo," jelas Ghalib.

Dijelaskannya, adapun jabatan yang menjadi target mutasi pemerintah Rusli-Idris periode kedua ini, yaitu mulai dari eselon IV sampai dengan eselon II.

"Gubernur menargetkan semua tingkatan dari eselon empat bahkan sampai di jabatan sekretaris Daerah (sekda) tanpa terkecuali," ujarnya.

Ia menambahkan, Gubernur Gorontalo ingin membangun lagi komitmen baru dalam periode kedua ini, untuk pemerintahan yang lebih solid, inovatif serta siap bekerja keras untuk kemajuan masyarakat Gorontalo.

Pewarta: Farid

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2017