Gorontalo, (Antaranews Gorontalo) - Koalisi Pemerintah Kabupaten Penghasil Kelapa (KOPEK) menginginkan kelapa Indonesia kembali berjaya dengan meningkatkan produktivitas dan produk turunan hasil kelapa.

Ketua KOPEK yang juga Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo, Sabtu, mengatakan selama enam bulan terbentuk, pihaknya selalu melakukan konsolidasi dan kegiatan dalam rangka mengembalikan kejayaan kelapa.

"Kita menggelar Rapat Koordinasi Nasional yang dihadiri oleh Bupati dan Wakil Bupati dari berbagai daerah penghasil kelapa dan juga para pengusaha kelapa," ujarnya.

Ia menjelaskan, saat ini KOPEK telah berhasil mendorong anggaran, dan pada tahun ini pemerintah pusat telah menganggarkan Rp1 triliun untuk pengembangan kelapa.

"Pada tahun ini juga berbagai departemen telah bicara soal kelapa, seperti Kementerian Perekonomian, Dirjen Perindustrian dan Perdagangan," ucapnya.

Nelson mengaku bahwa saat ini industri kelapa sedang bergeliat dan pihaknya terus mendorong kebangkitan petani.

"Memang saat ini petani kita hanya menanam kelapa tapi tidak dipelihara dengan baik, maka kita akan terus dorong termasuk penyediaan bibit dari Pemerintah Pusat dan daerah," kata dia, lagi.

Tahun 2018, Pemkab Gorontalo kata Nelson akan menyiapkan bibit kelapa untuk 600 hektare, yang didapatkan dari dana APBD.

Sementara itu, Wakil Bupati Tanjung Jabung Timur, Robby Nahliansyah yang hadir pada Rakornas tersebut berharap ada satu rekomendasi yang diberikan kepada Kementerian Pertanian kelapa harus diperhatikan.

"Kelapa menjadi produk andalan masyarakat di daerah kami, tapi pemerintah pusat belum berpihak disitu, dan pembiayaan seperti apa juga yang perlu kita susun jika belum ada regulasi yang mengatur," ungkap dia.

Oleh karena itu, menurut Robby melalui KOPEK yang memiliki anggota lebih dari 200 daerah penghasil kelapa, akan menginisiasi pembeli dan pengusaha untuk bertemu pada pertemuan selanjutnya.

Baca juga: Mentan : Kita Tingkatkan Produktivitas Kelapa
Baca juga: Mentan Lepas Ekspor Jagung Gorontalo ke Filipina
Baca juga: Mentan Apresiasi Gorontalo kembalikan kejayaan kelapa

Pewarta: Adiwinata Solihin

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2018