Gorontalo, (Antaranews Gorontalo) - Gubernur Gorontalo Rusli Habibie mengatakan jalan Gorontalo Outer Ring Road (GORR) atau jalan lingkar luar Gorontalo, belum bisa dipakai sepenuhnya saat lebaran.

Menurutnya awalnya ia sempat berharap GORR ini bisa selesai sebelum lebaran tahun ini, untuk mengatasi kemacetan di sejumlah ruas jalan terutama saat lebaran ketupat.

"Jalan ini bisa mengurangi kemacetan jalanan umum yang sering dilalui kendaraan, mengingat Gorontalo setiap perayaan hari raya ketupat yang sudah menjadi tradisi sangat banyak kenderaan yang akan beroperasi," jelasnya, Minggu.

Namun, lanjutnya, pekerjaan GORR baru mencapai separuh dari target proyek dan baru bisa difungsikan pada akhir tahun 2018.

"Tapi tidak masalah, karena ada sebagian jalan yang sudah terhubung , kendaraan lain bisa lewat situ untuk sementara. Ini bisa mengurangi kemacetan, apalagi lebaran ketupat nanti, " tambahnya.

Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) proyek GORR, Daniel mengatakan tahun ini anggaran untuk pembangunan jembatan dan jalan yang belum selesai sekitar Rp193 miliar.

Dana tersebut terbagi atas satu paket jembatan Rp84 miliar dan dua paket jalan di dua lokasi masing-masing senilai Rp60 miliar dan Rp49 miliar.

"Pembangunan ini kami sudah pastikan ke gubernur tahun ini selesai. Targetnya akhir tahun 2018," imbuhnya.

Ia menambahkan panjang jalan GORR 30 kilometer, tapi sekitar 3 kilometer bisa dilalui dan belum diaspal. Sejauh ini semua tidak ada kendala dan hambatan," tandasnya.

 

Pewarta: Debby H. Mano

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2018