Gorontalo,  (Antaranews Gorontalo) - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah) Kabupaten Gorontalo Utara, Provinsi Gorontalo, optimistis penyelenggaraan iven pariwisata bertaraf nasional akan mampu meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan nusantara dan mancanegara.

Wakil Ketua DPRD dari fraksi PDIP, Djafar Ismail di Gorontalo, Sabtu, mengungkapkannya, terkait suksesnya Festival Saronde 2018 yang digelar pemerintah daerah di pulau wisata andalan.

"Tidak muluk-muluk, setiap tahun kita targetkan ada 10 ribu kunjungan wisatawan ke daerah ini, apalagi objek wisata bahari yang kita miliki cukup banyak," ujarnya.

Ia mendorong pemerintah daerah meningkatkan kerja sama dengan berbagai kalangan khususnya pelaku investasi di sektor pariwisata untuk mengembangkan objek wisata karenat deretan pulau sangat potensial menjadi destinasi wisata baru di Gorontalo, Indonesia.

Ia berharap, pemerintah daerah terus meningkatkan koordinasinya dengan pihak Kementerian Pariwisata, dalam rangka mendorong kemajuan pariwisata di daerah ini.

Termasuk berupaya mendapatkan alokasi anggaran untuk peningkatan infrastruktur yang akan menunjang pengelolaan potensi wisata khususnya wisata bahari.

Seperti hadirnya dermaga wisata, kapal cepat khusus wisatawan, serta infrastruktur penting lainnya yang perlu dihadirkan namun pengadaannya tidak dimampui melalui Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD).

Festival Saronde yang menjadi even pariwisata tahunan di daerah ini, harus berdampak maju bagi daerah.

"Harus lebih menarik minat kunjungan wisatawan ke daerah ini dan berdampak signifikan terhadap aktivitas perekonomian daerah," ujarnya.?

Menurut Djafar, pemerintah daerah harus lebih berani mengalokasikan anggaran yang besar bagi peningkatan potensi pariwisata, khususnya dalam mempublikasikan potensi wisata.
 

Pewarta: Susanti Sako

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2018