Sejumlah warga di Kelurahan Molosifat U, Kota Gorontalo, Provinsi Gorontalo ramai dan antusias mendatangi Tempat Pemungutan Suara (TPS) 04 untuk menggunakan hak suara mereka pada Pemilu serentak 2019.

Pantauan ANTARA, hingga saat ini kursi tunggu yang tersedia berjumlah 21 itu penuh dengan para pemilih yang sedang antre, bahkan sejumlah warga lainnya juga rela berdiri di bagian luar TPS untuk memberikan hak suara di TPS 04.

Salah seorang pemilih, Yulin Gani, mengaku senang karena telah menggunakan hak pilihnya pada Pemilu kali ini.

"Saya sangat antusias memberikan hak suara, karena tahun ini ada lima kertas suara yang harus dicoblos," jelasnya.

Selain itu, Yulin mengatakan bahwa dirinya sangat senang untuk meramaikan pesta demokrasi yang dilakukan lima tahun sekali itu.

"Semoga yang terpilih dapat memimpin negeri ini lima tahun ke depan dengan lebih baik lagi," harapnya.

Sementara itu, Ketua Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di TPS itu, Mohammad Citra Yahya mengatakan, masyarakat mulai datang ke TPS sejak pukul 08.00 Wita.

"Terdaftar ada sebanyak 148 (Daftar Pemilih Tetap) DPT di TPS 04 Kelurahan Molosifat U, terlihat masyarakat antusias mengikuti pesta demokrasi ini," ungkapnya.
 

Pewarta: Adiwinata Solihin

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2019