Audia Paramata dan Ibnu Fajar Prasetyo dinobatkan menjadi Nou (putri) dan Uti (putra) Provinsi Gorontalo tahun 2019 usai menjadi pemenang pada grand final pemilihan Nou Uti  di Hotel Dumhil Kota Gorontalo.

"Saya sangat bersyukur dan bangga bisa menjadi Nou Provinsi Gorontalo terpilih, banyak orang-orang yang selalu mendukung saya hingga berada ditahap ini," ujar Audia Paramata di Gorontalo, Sabtu.

Ia mengaku perlu perjuangan untuk bisa mencapai pemilihan Nou dan Uti ditingkat provinsi.

"Saya sudah membuat dan merencanakan program, yaitu Tour and Social Activity, dimana kita akan berkunjung ke tempat wisata yang ada di Provinsi Gorontalo," ucapnya.

Audia menjelaskan, pada program tersebut ia akan melakukan berbagai kegiatan sosial serta pengajak masyarakat untuk menjaga kebersihan lokasi wisata.

Sementara itu, Uti Provinsi Gorontalo 2019 Ibnu Fajar Prasetyo mengaku senang dan bangga dapat membawa nama harum perwakilan Kabupaten Pohuwato dengan gelar tersebut.

"Perjuangan yang saya alami sangat panjang, namun banyak hikmah yang bisa dipetik, salah satunya tentang kedisiplinan waktu," ucap Ibnu.

Ia mengaku jika program yang akan dilakukan yaitu membangun relasi dengan berbagai pihak, seperti pelaku swasta, pemerintah dan kelompok sadar wisata dalam membangun pariwisata daerah.

Pewarta: Adiwinata Solihin

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2019