Gorontalo (ANTARA) - Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo mengatakan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) tahun 2022, sebagian besar akan digunakan untuk penanganan COVID-19, bencana alam, pemulihan ekonomi dan program prioritas daerah.
Hal tersebut diungkapkan Nelson usai menerima buku Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran serta alokasi Transfer ke Daerah dan Dana Desa (TKDD) tahun anggaran 2022 di aula rumah jabatan Gubernur Gorontalo, Kamis.
"Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran Kabupaten Gorontalo pada tahun 2022 sebesar Rp1,5 triliun" ujarnya.
Bupati berharap, jajaran perangkat daerah Kabupaten Gorontalo lebih meningkatkan kinerja dalam menjalankan tugas dan amanah dalam rangka pembangunan Kabupaten Gorontalo dua kali lebih baik.
Sehingga dukungan dari semua pihak agar pelaksanaan pembangunan di Kabupaten Gorontalo berjalan dengan baik dan lancar.
Ia meminta semua pihak untuk bersama-sama mendukung dan ikut mengawasi pelaksanaan program pembangunan.
"Karena tentu pemerintah daerah tidak bisa sendiri dalam menjalankan amanah anggaran untuk kesejahteraan masyarakat dan pembangunan di Kabupaten Gorontalo," pungkasnya.
Nelson menegaskan jika Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gorontalo masih akan tetap fokus menghadapi ancaman varian COVID-19, sebagaimana harapan Presiden Joko Widodo.
Bupati mengatakan, setelah penyerahan DIPA dan Daftar Alokasi TKDD, ia akan menggelar rapat koordinasi dan evaluasi (rakorev) bersama para pimpinan OPD.
Rakorev nanti akan membahas realisasi program semester akhir tahun anggaran 2021 sekaligus memantapkan rencana pelaksanaan anggaran tahun 2022.
DIPA Kabupaten Gorontalo tahun 2022 untuk tangani COVID-19
Kamis, 2 Desember 2021 21:32 WIB