Pemain kelahiran AS yang resmi dinaturalisasi menjadi warga negara Indonesia (WNI) per 19 Juli 2021 itu tampil gemilang membukukan 21 poin, lima rebound, dan dua blok selama melantai di pertandingan kali ini, meski Bucks harus mengakui keunggulan Bulls 104-127.
Ini merupakan performa terbaik Bolden dalam rangkaian pramusim NBA bersama Bucks, sejak ia resmi diumumkan direkrut dengan kontrak Exhibit 10 per 25 September lalu.
Exhibit 10 merupakan kontrak minimum berdurasi satu tahun tanpa jaminan kompensasi yang biasanya diberikan tim-tim NBA jelang musim baru terhadap pemain-pemain potensial yang mengikuti pemusatan latihan dan rangkaian laga pramusim, tanpa jaminan kontrak berlanjut di musim reguler.
Sebelumnya, Bolden hanya melantai di bawah lima menit saat Bucks kalah melawan Memphis Grizzlies dan kurang dari tujuh menit ketika takluk kontra Atlanta Hawks di gim kedua NBA Abu Dhabi.
Bucks masih memiliki satu sisa jadwal pertandingan pramusim yakni menjamu Brooklyn Nets di Fiserv Forum pada Rabu waktu setempat (Kamis WIB).
Setelah penampilan gemilang kontra Bulls, Bolden tentu berharap bisa menjadi kepercayaan kembali dari pelatih kepala Mike Budenholzer demi memperoleh opsi kontrak permanen bersama Bucks.
Bolden merupakan pebasket kelahiran Texas jebolan Universitas Duke yang belakangan menjadi idola baru penggemar bola basket Indonesia, setelah membela Merah Putih di SEA Games 2021 Vietnam dan Piala FIBA Asia 2022 di Jakarta, Juli lalu.
Bolden jadi bagian roster Indonesia yang untuk pertama kalinya menyabet medali emas SEA Games usai menyapu bersih kemenangan di Vietnam.
Lantas di Jakarta, Bolden membukukan rata-rata 21,8 poin dan 11,3 rebound untuk membantu Indonesia mencapai babak playoff perebutan tiket delapan besar Piala FIBA Asia 2022.
Bolden sempat menghabiskan dua musim dengan tim afiliasi Cleveland Cavaliers di NBA G League, Canton Charge, sebelum hijrah ke Salt Lake City Stars pada musim lalu.
Bolden sempat mencicipi atmosfer NBA selama masih dikontrak Cavaliers pada musim 2019-20 dan 2020-21, sedangkan musim lalu di Stars ia selalu tampil sebagai pancamula dalam 20 gim dengan rataan kontribusi 12,3 poin, 8,9 rebound, dan 1,6 blok.
Bucks masih memiliki satu sisa jadwal pertandingan pramusim yakni menjamu Brooklyn Nets di Fiserv Forum pada Rabu waktu setempat (Kamis WIB).
Setelah penampilan gemilang kontra Bulls, Bolden tentu berharap bisa menjadi kepercayaan kembali dari pelatih kepala Mike Budenholzer demi memperoleh opsi kontrak permanen bersama Bucks.
Bolden merupakan pebasket kelahiran Texas jebolan Universitas Duke yang belakangan menjadi idola baru penggemar bola basket Indonesia, setelah membela Merah Putih di SEA Games 2021 Vietnam dan Piala FIBA Asia 2022 di Jakarta, Juli lalu.
Bolden jadi bagian roster Indonesia yang untuk pertama kalinya menyabet medali emas SEA Games usai menyapu bersih kemenangan di Vietnam.
Lantas di Jakarta, Bolden membukukan rata-rata 21,8 poin dan 11,3 rebound untuk membantu Indonesia mencapai babak playoff perebutan tiket delapan besar Piala FIBA Asia 2022.
Bolden sempat menghabiskan dua musim dengan tim afiliasi Cleveland Cavaliers di NBA G League, Canton Charge, sebelum hijrah ke Salt Lake City Stars pada musim lalu.
Bolden sempat mencicipi atmosfer NBA selama masih dikontrak Cavaliers pada musim 2019-20 dan 2020-21, sedangkan musim lalu di Stars ia selalu tampil sebagai pancamula dalam 20 gim dengan rataan kontribusi 12,3 poin, 8,9 rebound, dan 1,6 blok.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Bintang timnas Indonesia melantai 33 menit bela Bucks lawan Bulls