Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gorontalo Utara, Provinsi Gorontalo, akan melakukan percepatan penyesuaian rencana strategis pengembangan potensi kelautan dan perikanan sesuai arah dan kebijakan Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP).

"Kita sudah diundang pada rapat kerja teknis pelaksanaan kegiatan prioritas lingkup Ditjen Perikanan Budidaya tahun anggaran 2020, di Palembang. Hasilnya akan segera disesuaikan, agar daerah ini pun mendapat dukungan penuh dalam pengembangan potensi perikanan budidaya yang dimiliki," ujar Wakil Bupati Gorontalo Utara, Thariq Modanggu, di Gorontalo, Minggu.

Pemerintah kabupaten sangat bersyukur kata Thariq, sebab menjadi satu-satunya daerah di Provinsi Gorontalo, yang diundang lengkap baik bupati, wakil bupati serta dinas perikanan, untuk mengikuti rapat kerja teknis tersebut.

Oleh karena itu, pemerintah kabupaten akan segera membahas arah kebijakan KKP tersebut, dengan lintas organisasi perangkat daerah (OPD) untuk menetapkan agenda dan strategi yang tepat, agar bisa mensinergikan program daerah dengan kebijakan pemerintah pusat.

"Kami yakin hal ini akan memberi dampak besar bagi pendapatan masyarakat di Gorontalo Utara, apalagi kita memiliki potensi perikanan yang besar dan prospektif," ujarnya.

Tahun 2020 ini, pemerintah pusat akan memperkuat tata kelola kemaritiman, perizinan, jaminan mutu, perlindungan nelayan dan membuka pasar.

Setiap daerah pun dipersilahkan menetapkan fokus dari perikanan budidaya berdasarkan data-data dan kajian yang tepat.

Khususnya, dalam mengembangkan produk apa saja, untuk diajukan ke pemerintah pusat.

"Kita berupaya mensinergikan program kabupaten dengan provinsi dan pusat, untuk mendapatkan bantuan tersebut," ucapnya.***

Pewarta: Susanti Sako

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2020