Kepolisian Daerah (Polda) Gorontalo mengimbau kepada seluruh lapisan masyarakat, agar tidak mudik selama masa pandemi virus corona baru atau COVID-19.

"Kita tahu bahwa kebiasaan masyarakat di Indonesia, saat akan menghadapi bulan puasa dan juga menyambut hari raya Idul Fitri, sering kumpul bersama keluarga khususnya orang tua, sehingga banyak diantara mereka yang melakukan mudik," ujar Kabid Humas Polda Gorontalo AKBP Wahyu Tri Cahyono di Gorontalo, Kamis.

ia menjelaskan jika dalam situasi pandemi COVID-19 ini, sebaiknya tradisi mudik ditunda terlebih dahulu.

"Karena kita tidak pernah tahu dimana atau siapa yang akan menularkan virus tersebut, bisa jadi dengan mudiknya anda justru menjadi penyebab menularnya virus tersebut terhadap keluarga anda," ungkapnya.

Oleh karena itu kata Wahyu, seperti imbauan Kapolda Gorontalo jika anda sayang dan ingin melindungi keluarga anda, maka sebaiknya tidak mudik, silakan sapa keluarga dan orang tua anda melalui telepon genggam, demi keselamatan bersama.

Sementara itu Kepala Bidang Kemasyarakatan Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo, dr Rosiana mengatakan bahwa masyarakat harus disiplin dan patuh kepada kebijakan pemerintah.

"Terhadap virus corona ini, masyarakat jangan anggap remeh, jika tidak ada hal yang mendesak, lebih baik di rumah saja, hal ini penting dalam rangka memutus mata rantai penyebaran virus corona," tegasnya.

Diharapkan bagi masyarakat yang berasal dari luar Gorontalo yang saat ini berada di Gorontalo dan masyarakat yang berasal dari Gorontalo yang berada di luar dan ingin mudik, agar ditunda dulu, demi kepentingan bersama.

 

Pewarta: Adiwinata Solihin

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2020