Gorontalo,  (ANTARA GORONTALO) - Pemerintah Kabupaten Gorontalo Utara menggelar lomba radio antar penduduk Indonesia (RAPI), khusus frekuensi tercepat "emergency audio signal racing antena mobile" se-Indonesia Timur.

Bupati Indra Yasin yang juga menjabat ketua RAPI Provinsi Gorontalo, Minggu, mengatakan, lomba ini untuk menyemarakkan Hari Ulang Tahun (HUT) kabupaten ke delapan.

Menurutnya, RAPI memiliki ikatan kekeluargaan yang kuat serta rasa kepedulian yang tinggi terhadap kondisi sosial kemasyarakatan dan penanganan kemanusiaan.

Sehingga lomba tersebut sengaja di gelar dan terbukti mampu menyedot keikutsertaan daerah-daerah di wilayah Indonesia Timur.

Diantaranya dari Provinsi Sulawesi Tengah, Sulawesi Utara, Maluku Utara serta pengurus ORARI Provinsi Gorontalo.

Keberadaan RAPI di kabupaten ini kata bupati, sangat membantu pemerintah daerah khususnya dalam penanganan bencana alam, sehingga lomba frekuensi terjauh ini layak di gelar.

Lomba tersebut resmi di buka bupati di pendopo rumah dinasnya, namun kegiatannya akan dipusatkan di Pulau Saronde.

"Saya berharap, kegiatan ini mampu menyedot menyedot perhatian publik agar lebih mempublikasikan peran dan manfaat "RAPI" khususnya kepada generasi muda di daerah ini," imbuh bupati.*

Pewarta: Susanti Sako

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2015