Bupati Bone Bolango, Hamim Pou melakukan pembinaan sekaligus evaluasi kinerja Kepala Sekolah (Kepsek) jenjang pendidikan TK, SD, dan SMP di Kabupaten Bone Bolango tahun 2022.

Evaluasi kinerja para Kepsek tersebut, diawali dari Kepsek se Kecamatan Tapa-Bulango di Aula SDN 2 Tapa dan Kepsek se Kecamatan Kabila di Gedung BPMP Provinsi Gorontalo, Senin.

"Saya datang di sini, tidak untuk memberi arahan, tetapi saya ingin kita melihat dan menilai kinerja kepala sekolah," kata Bupati Hamim Pou di hadapan para Kepala Sekolah tersebut.

Sebagai kepala daerah, kata Bupati, jika sudah dekat mutasi banyak yang datang ke rumah dengan maksud dipertahankan atau tidak ingin dimutasi ke tempat jauh.”Tetapi bagi saya harus ada profesionalisme dalam bekerja,” kata Hamim.

Ia mengutarakan ada beberapa hal yang membuatnya kecewa, yaitu tingkat literasi Bone Bolango yang paling rendah di Gorontalo, padahal fasilitas dan komitmen sudah dijalankan.

"Kita harus cari jalan tengahnya. Aspek perpindahan juga sebisanya tidak keluar dari wilayah Bone Bolango," katanya.

Secara keseluruhan literasi dan numerasi, sebut Hamim, di Bone Bolango masih di bawah kompetensi minimum sehingga harus melompat 2 kali lebih jauh. 

"Semua harus ditindak lanjuti oleh seluruh Kepsek. Jika tidak, anda berhenti jadi Kepala Sekolah. Karena pada dasarnya SDM Gorontalo banyak berasal dari Bone Bolango," terang Bupati Hamim.

Bupati mengungkapkan kepala sekolah harus mampu meningkatkan kualitas pendidikan, baik dari sisi literasi maupun numerasi serta kejelasan output dan outcome dari kepala sekolah.

"Akhir bulan Juni nanti akan ada banyak kepala sekolah yang akan dilantik, baik yang berpindah tugas maupun promosi," katanya. 
 

Pewarta: Adiwinata Solihin

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2022