Staf Ahli Gubernur Gorontalo Bidang Kemasyarakatan dan sumber daya manusia Pemerintah Provinsi Gorontalo Yosep Koton, meminta kepada masyarakat terus melestarikan tradisi walima untuk memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW.

Permintaan tersebut disampaikan Yosep saat menghadiri doa peringatan Maulid Nabi di Masjid Besar Baitul Ridla, Kecamatan Telaga Jaya, Kabupaten Gorontalo, Provinsi Gorontalo, Kamis.

"Saya berharap kegiatan-kegiatan seperti ini terus dipelihara oleh masyarakat, dan ke depannya bisa dikembangkan lebih meriah lagi untuk dijadikan daya tarik budaya Gorontalo bagi masyarakat luar," ucap dia.

Ia membandingkan dengan Kabupaten Banyuwangi yang kegiatan masyarakatnya menjadi pusat perhatian wisatawan yang datang. Hal tersebut diharapkannya bisa menjadi tolak ukur masyarakat Gorontalo dalam menjaga budaya, tidak hanya dikenal tapi bisa memajukan perekonomian masyarakat.

Uniknya, budaya tersebut kata Yosep dapat mempertemukan tokoh-tokoh masyarakat, agama, dan tokoh adat saling bersilaturahim sehingga permasalahan yang ada di masyarakat bisa dicarikan solusi untuk penyelesaiannya.

Ketua Badan Takmirul Masjid, Sofyan Puhi saat ditanyai total anggaran pelaksanaan kegiatan menjelaskan bahwa ini merupakan partisipasi masyarakat sebagai bentuk persatuan sehingga ia tidak bisa menyebutkan secara pasti totalnya.

"Pelaksanaan kegiatan ini merupakan partisipasi dari seluruh masyarakat dan jamaah masjid," jelas Sofyan.
 

Pewarta: Adiwinata Solihin

Editor : Debby H. Mano


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2023