Plt  Bupati Bone Bolango Merlan S. Uloli mendeklarasikan Bone Bolango sebagai kabupaten inklusif pada kegiatan bimbingan teknis guru pembimbing khusus penyelenggara pendidikan inklusif di Gedung BPMP Provinsi Gorontalo, Kamis.

Merlan S. Uloli mengungkapkan kabupaten inklusif merupakan kabupaten penyelenggara pendidikan inklusif yang ramah, memberikan penghargaan dan kesempatan yang sama, setara dan sepadan terhadap peserta didik berkebutuhan khusus atau penyandang disabilitas dengan kelainan fisik, emosional, mental, sosial, dan memiliki potensi kecerdasan dan bakat istimewa.

Pemkab Bone Bolango, kata Merlan, berkomitmen untuk membentuk Unit Layanan Disabilitas, seperti yang diamanatkan oleh Peraturan Pemerintah Nomor 13/2020 tentang akomodasi yang layak untuk peserta didik penyandang disabilitas.

"Hal ini dilakukan agar dapat lebih meningkatkan kompetensi pendidik dan tenaga kependidikan di lembaga penyelenggara pendidikan dalam menangani peserta didik penyandang disabilitas," ucap dia.

Ia mengaku jika pihaknya menyediakan pendampingan kepada peserta didik penyandang disabilitas untuk mendukung kelancaran proses pembelajaran, mengembangkan program kompensatorik, melakukan deteksi dini dan intervensi dini bagi peserta didik penyandang disabilitas serta memberikan layanan konsultasi.

"Semoga hal ini akan menjadi ikhtiar baik kita dalam peningkatan iklim inklusifitas di Kabupaten Bone Bolango," ucap Merlan.

Ia menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pemangku kebijakan yang telah memberikan kontribusi nya terhadap Kabupaten Bone Bolango selama ini.

"Terus berkolaborasi serta memberikan dukungan dan komitmen dalam pemajuan pendidikan demi mencapai visi Bone Bolango Maju Cemerlang yaitu mandiri, juara, unggul, cerdas, modern, dan gemilang," kata dia.*

Pewarta: Adiwinata Solihin

Editor : Debby H. Mano


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2023