Gorontalo, (ANTARAGORONTALO) - Pelatih Timnas Indonesia Alfred Riedl mengatakan jika timnya telah bekerja keras dan mengoptimalkan semua peluang sehingga berhasil menjaringkan tiga gol ke gawang Malaysia saat laga ujicoba di Stadion Manahana Solo, Jawa Tengah, Selasa malam.

Riedl mengakui timnya sempat menurunkan tempo permainan pada babak kedua dengan banyak menggantikan pemainnya, namun itu perlu diapresiasi karena anak-anak mampu kerja keras untuk mencapai hasil maksimal.

Pada laga itu, dua gol Timnas Indonesia dicetak oleh Boaz Salossa pada menit enam dan 21, sedangkan satu gol lainnya melalui tendangan keras Irfan Bachdim pada menit 10.

Timnas Indonesia menghadapi Malaysia ini disaksikan puluhan ribu penonton yang memadati stadion di Solo, dengan pertandingan berjalan seru dan cepat.

Karena kedua kesebelasan dari dua negara saling melakukan menyerangan dengan umpan-umpan akurat untuk bisa menembus pertahanan lawan.

Laga ini menjadi bekal sebelum bertarung di Piala AFF mendatang.

Pewarta:

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2016