Gorontalo,  (Antaranews Gorontalo) - keberadaan pasir putih dan bebatuan alami yang terhampar di sepanjang pantai Kurenai, Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo, menjadi daya pikat bagi wisatawan untuk berkunjung.

Pantauan ANTARA, objek wisata yang baru dibuka secara resmi tahun 2017 oleh Pemerintah Provinsi Gorontalo tersebut ramai dikunjungi warga sejak pagi hingga sore hari.

Elen Deu, salah seorang pengunjung asal Kota Gorontalo, Senin, mengatakan pasir putih dan pantai yang bersih membuat obyek wisata itu menjadi salah satu lokasi favoritnya saat akhir pekan.

"Di sini kita bisa bermain pasir sekaligus berenang, pemandangannya juga cukup indah dan menarik untuk objek foto," ungkap dia.

Selain itu harga karcis masuk yang murah membuat pantai Kurenai menjadi pilihan warga Gorontalo.

"Untuk masuk ke sini hanya dikenakan biaya Rp5.000 saja untuk kendaraan roda dua, itu sangat terjangkau dan terhitung sangat murah untuk objek wisata seindah ini," kata dia.

Sementara itu, Popy, pengunjung lainnya mengaku bebatuan yang berada di sisi lain dari pantai Kurenai sangat cocok untuk duduk bersantai bersama teman dan juga latar foto.

"Bebatuan alami yang ada disini menjadi daya tarik tersendiri, jika di tempat lain di pantai hanya ada pasir saja, di sini ada bebatuan juga," ucapnya.

Pantai Kurenai yang juga bersebelahan dengan dermaga tempat bersandar perahu nelayan juga menjadi atraksi menarik saat pulang melaut dan membawa ikan.

Pewarta: Adiwinata Solihin

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2018