Gorontalo, (Antara News) - Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo mengimbau ke sejumlah perusahaan yang beroperasi di daerah itu, untuk menggunakan tenaga kerja lokal.

"Saya bangga kepada perusahaan yang menggunakan tenaga lokal, karena memberdayakan sumber daya manusia (SDM) di daerah," ucap Nelson usai mengunjungi PT Royal di Limboto Barat, Minggu.

Ia mengungkapkan, di pabrik itu, pihak perusahaan menggunakan 95 persen tenaga kerja lokal dari 700 karyawan yang bekerja.

"Dengan begitu maka dapat menyerap tenaga kerja dan menjadi lapangan pekerjaan masyarakat. Selain itu pabrik ini juga menggunakan produk hasil dari daerah yaitu kelapa yang menjadi unggulan kita," kata dia lagi.

Untuk memajukan daerah, Bupati Nelson terus menggenjot investasi dengan memberikan berbagai ruang bagi investor atau pelaku usaha.

Menurutnya, dengan adanya perusahaan yang berinvestasi di daerah itu, maka dapat menyerap tenaga kerja, mendatangkan pendapatan bagi daerah serta masyarakat.

Saat ini Pemkab Gorontalo menargetkan jumlah investasi mencapai Rp2 triliun, setelah pada tahun 2017 lalu sebesat Rp1,6 triliun.

Sektor unggulan daerah ucap Bupati adalah sistem pertanian terpadu yaitu sistem yang terintegrasi mulai dari jagung, kelapa dan ternak.

Pewarta: Adiwinata Solihin

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2018