Gorontalo, (Antara News) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bone Bolango akan programkan "layanan aduan masyarakat terintegrasi" pada tahun 2019, dengan memberikan layanan tercepat sesuai kebutuhan warga.

Bupati Bone Bolango Hamim Pou mengatakan, meningkatkan pelayanan yang prima kepada seluruh warga sudah menjadi kewajiban pihaknya. sehingga program layanan ini, pemkab menargetkan paling lambat tahun 2019.

"Pemkab bisa mengakses seluruh layanan ke masyarakat, termasuk memantau, memonitoring keberadaan warga, termasuk juga kecelakaan, lalu lintas, termasuk juga memantau pusat-pusat kegiatan masyarakat," jelasnya belum lama ini.

Bupati menargetkan sampai tahun depan seluruh fasilitas publik, termasuk lapangan olahraga, ruang terbuka hijau (RTH), dan pasar-pasar kita pasang Closed Circuit Television (CCTV).

Dengan demikian, jika ada kecelakaan, pencurian, perampokan, orang sakit, ataupun ada informasi yang perlu dikoordinasikan, pemerintah bisa segera melayani apa yang dibutuhkan atau diadukan oleh masyarakat tersebut," katanya.

Pemkab Bone Bolango saat ini memiliki ruang Cemerlang Command Center (CCC), dengan harapan CCC sebagai Smart City-nya di daerah itu.

Bupati menginginkan semua informasi yang ada di kabupaten ini, berbasis Informasi Teknologi (IT).

Apalagi ia mengakui, bahwa saat ini masyarakat Indonesia, termasuk masyarakat di Bone Bolango sudah 95 persen memiliki HP (Handphone), dan lebih dari 50 persen menggunakan smart phone. (adv/humas)

Pewarta: adv.

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2018