Gorontalo, (Antara News) - Wisatawan nusantara mendominasi angka kunjungan pariwisata di Kabupaten Gorontalo Utara, Provinsi Gorontalo dalam kurun waktu dua tahun terakhir.

"Angka kunjungan wisatawan nusantara ke daerah ini, menembus 32 ribu orang, paling banyak dari daerah Manado, Provinsi Sulawesi Utara dan Jakarta," ujar Kepala Dinas Pariwisata setempat Frits Ano, di Gorontalo, Jumat.

Frits mengatakan, daerah ini beruntung mampu menjadi destinasi wisata baru, mengandalkan beberapa pulau cantik yang dimiliki, seperti Pulau Saronde, Diyonumo, Huha, dan Oile Resort.

Tinggi minat kunjungan wisatawan tersebut, kata Frits, selain karena daya tarik keindahan objek wisata bahari yang dimiliki, ditunjang pula oleh akses transportasi darat dan laut.

Gorontalo Utara berada di jalur lintas Sulawesi, sehingga wisatawan dari Manado sangat mudah berkunjung ke daerah ini.

Selain itu, akses dari Bandara Djalaluddin Gorontalo di Isimu, Kabupaten Gorontalo sangat dekat dengan daerah ini sebab jarak tempuhnya hanya sekitar 20-25 menit.

Pekerjaan rumah yang terus diupayakan pemerintah daerah, kata dia, adalah meningkatkan infrastruktur jalan agar akses transportasi darat yang dilalui benar-benar mencerminkan sebagai daerah destinasi wisata.

Selain itu, dengan membuka investasi untuk pembangunan penginapan atau hotel, agar wisatawan akan tinggal lama di daerah ini.

"Kendala minim fasilitas penginapan, menyebabkan wisatawan hanya datang berkunjung tapi memilih tinggal di Kota Gorontalo," ujar Frits lagi.

Ia berharap, sektor pariwisata tidak hanya menyumbang nilai investasi bagi daerah, namun infrastruktur dan sarana prasarana memadai akan optimal meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD).

Pewarta: Susanti Sako

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2018