Gorontalo,  (Antaranews Gorontalo) - Dinas Perhubungan Provinsi Gorontalo, mencatat jumlah pemudik yang menggunakan pesawat terbang di Bandara Djalaludin setempat mengalami peningkatan.

Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Gorontalo, Jamal Nganro di Gorontalo, Selasa, menyatakan peningkatan penumpang jasa transportasi udara itu masih ada kemungkinan terus terjadi.

"Pada H-5 saja jumlah penumpang yang tiba mencapai 1.000, dan penumpang yang berangkat mencapai 1.200," ujar Jamal.

Banyaknya penumpang yang berangkat, menurut dia, karena di Gorontalo banyak pegawai instansi vertikal yang pulang ke daerah masing-masing.

"Saat ini dalam satu hari jumlah pemudik yang berangkat dan tiba di bandara bisa mencapai 2.400 orang," katanya.

Padahal, lanjut dia, jika pada hari biasa rata-rata hanya 1.200 orang.

Ia mengungkapkan, dengan banyaknya pemudik, pihaknya telah menyiapkan posko mudik di Bandara Djalaludin demi kelancaran dan kenyamanan mudik.

"Alhamdulillah juga kursi untuk penumpang pesawat masih cukup karena cukup banyak persawat yang melayani penerbangan ke daerah ini," katanya.

Sebanyak 10 pesawat melayani penerbangan ke Provinsi Gorontal, yakni tujuh pasawat berbada besar dengan kapasitas hingga 200 tempat duduk, serta tiga pesawat dengan kapasitas 70 orang.

Menurut dia, walaupun peningkatan penumpang mencapai 100 persen, masih ada kursi yang tersedia bagi pemudik yang ingin menggunakan pesawat.
 

Pewarta: Adiwinata Solihin

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2018