Gorontalo,  (Antaranews Gorontalo) -Provinsi Gorontalo menjadi tuan rumah Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (HKSN), yang rencananya akan digelar 20 Desember 2018, serta akan dihadiri dan dibuka Presiden RI Joko Widodo.

Gubernur Gorontalo Rusli Habibie, Kamis, mengatakan pihaknya telah menemui Menteri Sosial RI Agus Gumiwang Kartasasmita beberapa waktu lalu di Jakarta.

"Kami membahas persiapan HKSN termasuk kepastian kunjungan presiden. Pak presiden bersedia datang ke Gorontalo untuk membuka HKSN sekaligus agenda lainnya," katanya.

Presiden Jokowi dijadwalkan akan meresmikan sejumlah proyek strategis nasional di antaranya presmian PLTU Anggrek, presmian jalan Gorontalo Outer Ring Road (GORR), kampus baru UNG, Bendungan Randangan dan lapas industri Pohuwato.

"Ada juga peletakan batu pertama Waduk Bulango Ulu dan penyerahan sertifikat tanah oleh presiden langsung," lanjutnya.

Kepala Dinas Sosial Provinsi Gorontalo Risjon Sunge mengungkapkan, kegiatan HKSN akan digelar dengan sejumlah agenda yakni Lintas Batas Kebaktian Sosial di lima kabupaten dan kota.

Hari pertama di Kabupaten Pohuwato akan ada pendistribusian bantuan bagi seribu kaum dhuafa, kemudian pindah ke kabupaten lainnya dengan kegiatan yang sama.

"Mensos dijadwalkan akan membuka Ekspo Pembangunan dan Indsutri tanggal 19 Desember," ungkapnya.

Puncak acara HKSN 2018 akan digelar di Gelanggang Olahraga David-Tonny Kecamatan Limboto Kabupaten Gorontalo.

Selain presiden dan para menteri, kepala daerah dan ribuan pegiat sosial se Indonesia rencananya akan hadir pada tanggal 20 Desember nanti.
 

Pewarta: Debby H. Mano

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2018