Gorontalo,  (ANTARA GORONTALO) - Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK), mendorong peningkatan kegiatan ekonomi produktif para pelaku Usaha Kecil Menengah (UKM) khususnya di kalangan perempuan atau ibu rumah tangga di setiap desa.

Ketua TP-PKK Kabupaten Gorontalo Utara, Dr Reni Yasin Hiola, Kamis, mengatakan, program yang digencarkan pihaknya bersasaran untuk meningkatkan pemberdayaan kaum perempuan di sektor riil.

Sehingga penyaluran bantuan sesuai usaha yang digeluti para ibu rumah tangga untuk menopang perekonomian keluarganya, terus digencarkan menjangkau dasa wisma di 123 desa tersebar di 11 kecamatan.

Diantaranya, bantuan alat pembuat kue lengkap dengan bahan-bahan utamanya untuk membantu modal usaha para pelaku UKM kaum ibu yang menjadi pengrajin kue kerawang maupun jenis lainnya, seperti kelompok Sejahtera dan Nusa Indah di Desa Titidu, Kecamatan Kwandang.

Penyaluran bantuan ini kata Reni, tidak sekedar menjadi program rutin TP-PKK namun harapannya para pelaku UKM kaum perempuan bisa bangkit dengan penghasilan yang cukup agar mampu menopang penghasilan suami, atau bahkan bisa menjadi penghasilan utama keluarga.

Tercatat, sebanyak lima ribu pelaku UKM kaum perempuan tersebar di 11 kecamatan dan paling banyak menggeluti usaha pembuatan kue dan kuliner khas Gorontalo.

Program penyaluran bantuan tersebut juga diharapkan mendukung program pemerintah daerah dalam menekan angka kemiskinan di daerah ini.

"Saya selalu mengingatkan para penerima bantuan agar memanfaatkannya dengan optimal, tidak dipindah tangankan sebab jika usahanya sukses diharapkan mereka bisa menularkan usahanya ke ibu-ibu lainnya, ataupun bisa membuka lapangan kerja baru dari usaha yang telah berkembang," ujar Reni.

TP-PKK diakui perempuan yang juga berkarir sebagai dosen salah satu Perguruan Tinggi di Gorontalo, selalu menjalankan kegiatan produktif agar keberadaan organisasi ini bisa bermanfaat dan berdampak nyata pada pembangunan sumber daya manusia di daerah.

"Serta mampu menyalurkan ide-ide kreatifnya melalui program yang dijalankan untuk menaikkan kualitas perempuan agar semakin maju, mandiri dan berdikari," ujarnya.

Pewarta: Susanti Sako

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2014