Personel Kodim 1304/Gorontalo siap mengamankan perayaan Natal dan Tahun Baru 2019 dengan menyiagakan pasukan di sejumlah pos pengamanan.
Dandim 1304/Gorontalo Letkol Inf Allan Surya Lesmana di Gorontalo, Selasa, mengatakan sebanyak delapan pos pengamanan di Kota dan Kabupaten Gorontalo telah diisi oleh personel.
"Pada pos tersebut, jajaran Kodim bersama personel Polda Gorontalo, dan saya telah memerintahkan untuk selalu bersiaga," ujarnya.
Ia menjelaskan berbagai alat komunikasi personel harus selalu aktif walaupun sedang tidak melakukan penjagaan pos pengamanan.
"Pergerakan personel bisa saja terjadi sewaktu waktu kalian harus siap siaga. Operasi ini dilakukan oleh Kodim 1304/Gorontalo guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat dalam melaksanakan Natal dan perayaan Tahun Baru 2020," tegas Dandim 1304/Gorontalo
Sementara itu, Bagian Ops Kodim 1304/Gorontalo Serka Arwin Susanto menambahkan jika kekuatan personel mengisi delapan pos pengamanan yang terdiri dari wilayah Kota Gorontalo sebanyak lima pos dan Kabupaten Bone Bolango tiga pos.
"Pelaksanaan pengamanan terhitung mulai 24 Desember 2019 hingga 2 Januari 2020. Dengan sasaran pengamanan yaitu gereja dan pengaturan lalu lintas," jelasnya.
Selain itu sebanyak satu peleton personel Kodim 1304/Gorontalo akan disiapkan sebagai peleton mobile yang akan melaksanakan patroli setiap saat hingga tanggal 2 Januari 2020 mendatang.
COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2019
Dandim 1304/Gorontalo Letkol Inf Allan Surya Lesmana di Gorontalo, Selasa, mengatakan sebanyak delapan pos pengamanan di Kota dan Kabupaten Gorontalo telah diisi oleh personel.
"Pada pos tersebut, jajaran Kodim bersama personel Polda Gorontalo, dan saya telah memerintahkan untuk selalu bersiaga," ujarnya.
Ia menjelaskan berbagai alat komunikasi personel harus selalu aktif walaupun sedang tidak melakukan penjagaan pos pengamanan.
"Pergerakan personel bisa saja terjadi sewaktu waktu kalian harus siap siaga. Operasi ini dilakukan oleh Kodim 1304/Gorontalo guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat dalam melaksanakan Natal dan perayaan Tahun Baru 2020," tegas Dandim 1304/Gorontalo
Sementara itu, Bagian Ops Kodim 1304/Gorontalo Serka Arwin Susanto menambahkan jika kekuatan personel mengisi delapan pos pengamanan yang terdiri dari wilayah Kota Gorontalo sebanyak lima pos dan Kabupaten Bone Bolango tiga pos.
"Pelaksanaan pengamanan terhitung mulai 24 Desember 2019 hingga 2 Januari 2020. Dengan sasaran pengamanan yaitu gereja dan pengaturan lalu lintas," jelasnya.
Selain itu sebanyak satu peleton personel Kodim 1304/Gorontalo akan disiapkan sebagai peleton mobile yang akan melaksanakan patroli setiap saat hingga tanggal 2 Januari 2020 mendatang.
COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2019