Gorontalo, (ANTARA GORONTALO) - Seluruh Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Kabupaten Bone Bolango, bakal mendapatkan kenaikan Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) pada tahun anggaran 2015.

Bupati Bone Bolango Hamim Pou, mengatakan, pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun 2015, pemerintah telah mengalokasikan Rp24 miliar untuk tambahan penghasilan pegawai (TPP) bagi seluruh PNS di daerah tersebut.

Tambahan penghasilan PNS itu naik dua kali lipat dibanding tahun 2014 yang hanya 3 kali diterimakan dalam satu tahun.

"Untuk tahun 2015, TPP akan dibayarkan 6 kali dalam setahun," kata Hamim.

Kenaikan TPP tersebut diharapkan bisa dibarengi peningkatan kinerja seluruh PNS dan memberikan yang terbaik bagi daerah maupun negara.

Selain itu, pelayanan kepada masyarakat pun harus ikut meningkat, serta jumlah pelanggaran disiplin wajib berkurang seiring dengan dinaikkannnya TPP.

"TPP ini sengaja disiapkan Pemerintah Kabupaten Bone Bolango dalam rangka untuk menggenjot semangat dan kinerja PNS," kata Hamim.

Pewarta: Wahiyudin Mamonto

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2014