Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gorontalo Utara, Provinsi Gorontalo, mendukung percepatan pembangunan markas Kepolisian Resor (Mapolres) di daerah itu.

"Institusi ini resmi ada di Gorontalo Utara, pengoperasiannya pun telah dikukuhkan langsung Kapolda Gorontalo, maka Pemerintah Daerah termasuk DPRD sangat mendukung kehadirannya sebagai institusi yang telah lama diimpikan masyarakat hadir di daerah ini," ujar Ketua DPRD Gorontalo Utara, Djafar Ismail, di Gorontalo, Selasa.

Badan Anggaran DPRD pun siap mengakomodir permintaan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) terkait dana hibah untuk pembangunan Mapolres Gorontalo Utara yang representatif.

"Kita berharap, Mapolres yang akan dibangun menjadi salah satu infrastruktur Polres termegah di Provinsi Gorontalo," ungkapnya.

Kehadiran Polres Gorontalo Utara pun sangat disyukuri DPRD kata politikus PDI Perjuangan itu, sebab sinergis dengan cita-cita Pemerintah Daerah dalam menjaga keamanan, ketertiban dan kondusifitas daerah.

Apalagi Pemkab sementara getol-getolnya berupaya membuka sektor investasi di daerah ini, ditargetkan investasi sektor pariwisata.

Tentu dengan kehadiran institusi Polri tersebut, akan menjadi hawa sejuk bagi para pelaku investasi, sebab mereka tidak akan ragu membenamkan modalnya di daerah ini.

"Faktor keamanan menjadi pertimbangan paling penting di sektor investasi, maka kehadiran Polres Gorontalo Utara semakin mempertegas stabilitas keamanan yang terpelihara dengan baik selama ini," ungkap Djafar.***
Djafar Ismail, Ketua DPRD Gorontalo Utara, hadir pada Upacara Pengukuhan Polres Gorontalo Utara. (ANTARA/Susanti Sako)

Pewarta: Susanti Sako

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2020