Majelis Daerah Gereja Pantekosta di Indonesia (MD GPdI) Provinsi Gorontalo membantu para pendeta atau pimpinan gereja yang tersebar di daerah itu akibat terdampak pandemi COVID-19, seperti bantuan kebutuhan bahan pokok.

"Sejak pandemi COVID-19 ini, semua masyarakat ikut terdampak dari berbagai sisi, termasuk kalangan pendeta/gembala di desa-desa," kata Sekretaris MD GPdI Provinsi Gorontalo, Pdt Semuel Pangalo STh, Jumat.

Bantuan paket bahan kebutuhan pokok yang disalurkan sejak Kamis (30/5) itu, berupa beras, minyak goreng, mie instan, telur dan gula pasir.
Bantuan sembako yang disalurkan MD GPdI Gorontalo ke hamba-hamba Tuhan. (foto ist)

Menurut Gembala GPdI Ekklesia Kota Gorontalo ini, bantuan meski tidak banyak tetapi diharapkan bisa meringankan beban para pimpinan gereja di desa-desa yang memang terasa sekali dampak ekonominya.

Bantuan bahan kebutuhan pokok ini ada sekitar 50 paket yang dikhususkan dulu ke hamba-hamba Tuhan di desa-desa, dengan harapan masih ada bantuan susulan bagi yang terdampak.

Selain bantuan tersebut, GPdI Ekklesia Gorontalo juga menggelar "Doa bagi Bangsa" demi pemulihan dari dampak COVID-19 yang telah membuat Indonesia dan sejumlah negara di belahan dunia ini merasakan persoalan sangat besar.

"Dengan dampak virus ini, banyak negara termasuk Indonesia alami guncangan berat di berbagai sektor, termasuk kegiatan peribadatan yang harus dialihkan ke rumah-rumah, makanya kami mendoakan agar pandemi ini bisa berlalu dan masyarakat bisa beraktivitas seperti biasa," jelas Pangalo.

Untuk itu, melalui doa bagi bangsa yang ditayangkan melalui media sosial, Pangalo mengajak umat Kristiani di Indonesia untuk giat berdoa semoga pemulihan bangsa segera berangsur membaik, apalagi banyak ahli atau pakar menyebutkan puncak pandemi akan berakhir pada Juni ini.

Sementara itu, salah satu hamba Tuhan di Desa Wubudu, Kabupaten Gorontalo Utara, Jexen Tuda melalui akun media sosialnya, menyampaikan banyak terima kasih kepada MD GPdI Gorontalo yang telah membantu berupa kebutuhan pokok.

"Melalui bantuan ini akan kami manfaatkan sebaik mungkin," kata Tuda.

Pewarta: Adiwinata

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2020