Pemerintah Provinsi (Pemprov) Gorontalo mengalokasikan anggaran sebesar Rp427,6 miliar untuk pelaksanaan program strategis di Kabupaten Pohuwato.

"Untuk Tahun Anggaran 2023 ada 10 Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Provinsi Gorontalo yang mengalokasikan anggaran ke Kabupaten Pohuwato sebesar Rp473,9 miliar. Di Tahun Anggaran 2024 masih sama ada 10 OPD dengan alokasi anggaran untuk program strategis mencapai Rp427,6 miliar," kata Penjabat Gubernur Gorontalo Ismail Pakaya di Gorontalo, Rabu pada rapat evaluasi program Tahun 2023 dan pemaparan program kegiatan Tahun 2024 di aula Panua kantor Bupati Pohuwato.

Kesepuluh OPD Provinsi Gorontalo yang mengalokasikan anggaran untuk program strategis di Pohuwato yakni Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan, dan Kawasan Pemukiman, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Badan Keuangan, Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi, serta Dinas Kelautan dan Perikanan.

Ada juga program kegiatan dari Dinas Kesehatan, Dinas Sosial, Dinas Koperasi, UMKM, Perindustrian, dan Perdagangan, Dinas Perhubungan, serta Dinas Pertanian.

"Dari total anggaran tersebut sebesar Rp47 miliar bersumber dari APBD Provinsi Gorontalo dan Rp380,6 miliar dari dana APBN di Dinas Perhubungan dan Dinas Pertanian,” kata Ismail.

Berdasarkan paparan Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan Provinsi Gorontalo Adnan Wimbyarto total pagu belanja kementerian dan lembaga di Pohuwato Tahun 2024 sebesar Rp132,21 miliar.

Terdiri dari belanja pegawai Rp75,29 miliar, belanja barang Rp56,17 miliar, dan belanja modal Rp750 juta.

"Saya berharap pengalokasian anggaran ini dapat menggerakkan roda perekonomian daerah serta bermanfaat dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat Pohuwato," kata Ismail.

 

Pewarta: Susanti Sako

Editor : Debby H. Mano


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2024