Gorontalo,  (ANTARA GORONTALO) - Dinas Perindustrian Perdagangan dan Koperasi (Disperindagkop) Kota Gorontalo menegaskan, stok maupun harga bahan kebutuhan pokok pada awal Ramadhan tetap stabil.

Kepala Disperindagkop Irwan Hamzah, Senin, mengatakan bahwa konsumen tidak perlu merasa khawatir, sebab dijamin selama Ramadan dan lebaran idul fitri 1437 Hijriah, harga maupun stok berbagai macam bahan kebutuhan pokok tetap stabil.

"Meskipun mengalami kenaikkan tetapi tidak terlalu tinggi, masih dalam batas toleransi," kata Irwan.

Dia menjelaskan, stok maupun harga beras, terigu, minyak goreng, gula pasir, mie instan, sayuran, daging serta telur, masih stabil dan tidak terlalu mengalami kenaikkan sangat signifikan, sehingga konsumen tidak perlu khawatir.

Dia mengatakan, jika ada bahan kebutuhan pokok harganya mengalami kenaikkan dibatas toleransi, maka pihak Disperindagkop akan melaksanakan operasi pasar terutama di wilayah kecamatan maupun sembilan pasar didaerah ini.

Untuk elpiji baik 3 kg maupun 12 kg, dipastikan tetap memenuhi permintaan konsumen, karena pihak pertamina dan agen sudah menjamin, apalagi saat ini stok yang tersedia sekitar 540 ribu ton.

Untuk daging sapi dan ayam serta telur, pihaknya menjamin tidak akan terjadi kelangkaan serta harga tidak akan mengalami kenaikkan, karena stok sebanding dengan kebutuhan selama Ramadhan dan menjelang idul fitri.

"Harga daging sapi saat ini tetap stabil yakni seratu ribu rupiah/kilogram begitu juga harga telur dan ayam potong," kata Irwan.

Pewarta: M.F Said

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2016