Gorontalo, (ANTARA GORONTALO) - Tujuh penyulang listrik PLN Area Gorontalo saat ini sedang dalam proses normalisasi, menyusul pemadaman total yang terjadi di Provinsi Gorontalo sejak pukul 12.18 Wita.

Humas PLN Area Gorontalo, Syaiful Djalil, Selasa malam, mengatakan seluruh interkoneksi sudah kembali normal dan tegangan dapat dikirimkan hingga ke Gorontalo.

"Sebanyak 18 gardu induk di Sulawesi Utara sudah bertegangan lagi, sedangkan seluruh gardu induk di Gorontalo sudah bertegangan," jelasnya.

Ia menjelaskan proses normalisasi tegangan listrik dilakukan secara bertahap sesuai dengan standar operasional.

"Kami telah berupaya agar listrik kembali normal dan saat ini sudah menyala," ia mengungkapkan.

Sebelumnya pada pukul 12.18 Wita Listrik di Provinsi Gorontalo padam total akibat gangguan dari sistem interkoneksi Sulawesi Utara (Sulut)- Gorontalo.

Pemadaman listrik secara menyeluruh tersebut sempat mengambat aktivitas warga Provinsi Gorontalo karena pemadaman yang terjadi dalam rentang waktu yang cukup lama tersebut.

Pewarta: Adiwinata Solihin

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2017