Gorontalo,  (ANTARA GORONTALO) - Kepala Puskesmas se-Kabupaten Gorontalo, Provinsi Gorontalo, mengikuti ujian kompetensi tata kelola institusi atau penyelenggaraan manajemen.

Kepala Dinas Kesehatan setempat, dr.Nur Albar, Jumat, mengatakan, uji kompetensi tersebut untuk mengukur kapasitas para kepala Puskesmas terkait penyaringan informasi dan penguasaan program.

Khususnya menyangkut aplikasi kebijakan pembangunan kesehatan oleh pemerintah daerah, maupun Kementerian Kesehatan agar benar-benar menyentuh kebutuhan masyarakat.

"Mereka harus menjawab dua puluh satu soal esai, termasuk satu soal khusus dari bupati David Bobihoe Akib, tentang aspek kepemimpinan dan manajemen," ujar Nur.

Ia mengatakan, Dinas Kesehatan masih perlu melakukan peningkatan sumber daya manusia (SDM) untuk meningkatkan tata kelola administrasi dan manajemen pelayanan kesehatan yang optimal.

"Jangan sampai pelayanan berkualitas hanya berlaku di rumah sakit, sehingga perlu diperkuat hingga pelayanan di tingkat bawah," ujarnya.

Para kepala Puskesmas diharapkan memahami berbagai langkah untuk peningkatan kinerja dari segi manajemen kepemimpinan serta kualitas pelayanan kesehatan.

Termasuk mengembangkan beragam inovasi di bidang layanan kesehatan, yang dibarengi dengan implementasi dan pemetaan program yang dijalankan oleh para SDM berkualitas.

Sehingga uji kompetensi yang diikuti para kepala Puskesmas setingkat pejabat eselon empat di pemerintahan daerah ini, diharapkan mampu menjalankan seluruh program dengan optimal, agar benar-benar dinikmati masyarakat.

Pewarta: Susanti Sako

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2014