Gorontalo,  (ANTARA GORONTALO) - Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Prabowo Subianto dan Hatta Radjasa unggul sementara dalam penghitungan suara Pemilu Presiden 2014 di Kota Gorontalo.

Berdasarkan pantauan langsung di tempat pemungutan suara (TPS) 3 Bulotadaa Barat Kecamatan Sipatana, Prabowo Hatta meraih 318 suara dan Jokowi-JK 171 suara.

Di TPS 2 Tanggikiki, pasangan nomor urut 1 meraup 266 suara dan nomor urut 2 sebanyak 182 suara.

Sementara di TPS 4 Molosipat U, Prabowo-Hatta mengumpulkan 277 suara dan Jokowi-JK 204 suara.

Di TPS 3 Milosipat U, pasangan yang diusung koalisi merah putih itu meraih 203 suara dan pasangan yang diusung PDIP 171 suara.

Perolehan suara di TPS 3 Pilolodaa Kecamatan Kota Barat, Prabowo-Hatta 292 suara dan Jokowi-JK 76 suara.

Sementara itu, penghitungan suara di Kota Gorontalo dilakukan dalam waktu lebih singkat dibanding pemilu legislatif.

"Satu jam saja sudah selesai dan semua data sudah cocok antara saksi, kpps dan pihak lain yang turur mengikuti penghitungan," kata salah seorang anggota KPPS di Bulotadaa Barat, Wani.

Pemilu Presiden dan Wakil Presiden 9 Juli 2014 diikuti pasangan capres dan cawapres, Prabowo Subianto-Hatta Rajasa dan Joko Widodo-Jusuf Kalla.

Pewarta: Debby Hariyanti Mano

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2014