Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo meminta seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk segera menuntaskan setiap program yang telah ditetapkan dalam masing-masing dokumen rancangan rencana strategis (Renstra) tahun 2019.

"Saat ini memasuki tahun ke empat dari pelaksanaan Rencana Pembangungan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) tahun 2016 hingga 2021, mari segera menuntaskan program dalam Renstra sesuai dengan presentase serapan anggaran yang telah ditetapkan," ucapnya usai apel perdana di Gorontalo, Senin.

Menurutnya saat ini sudah bulan Juni, yang berarti memasuki pertengahan tahun 2019. Untuk itu Bupati memintanya peningkatan kinerja ASN untuk segera menyelesaikannya.

Bupati mengemukakan, tahun 2019 merupakan tahun percepatan, dan tahun 2020 adalah tahun penuntasan dari pelaksanaan RPJMD tahun 2016 hingga 2021, sehingga perlu untuk digenjot bersama.

"Berdasarkan evaluasi RPJMD, sudah 82 persen program pembangunan yang tuntas dan masih ada 18 persen lagi program yang harus dipenuhi dan dituntaskan dalam waktu dua tahun ini," ujarnya.

Bupati pun mengucapkan terima kasih kepada para ASN yang telah berkomitmen bekerja maksimal dan hadir pada apel perdana tersebut.

"Alhamdulillah tentunya ini membanggakan bagi saya bahwa ASN Sekretariat Daerah Kabupaten Gorontalo berkomitmen untuk kerja maksimal, salah satu parameternya, yaitu kehadiran," tambahnya.
 

Pewarta: Adiwinata Solihin

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2019