Gorontalo, (ANTARA GORONTALO) - Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bone Bolango Sofyan Wahidji, mengatakan, kenyamanan berinvestasi di setiap daerah penting diwujudkan, itu harus ditunjukkan kepada investor yang ingin menanamkan modalnya.

Menurut Wahidji, memberikan kenyamanan kepada setiap investor salah satu modal bagi daerah, termasuk di Kabupaten Bone Bolango dalam mengundang pengusaha nasional maupun luar negeri.

Kenyamanan tersebut lahir dari suasana yang aman dan tertib dan hal itu merupakan salah satu faktor penting bagi investor .

"Kenyamanan merupakan faktor penentu berhasil tidaknya kegiatan investasi di daerah," ujar Wahidji.

Keamanan dan ketertiban merupakan salah satu potensi yang dimiliki oleh Kabupaten Bonbol saat ini, dan hal itu menjadi modal untuk melaksanakan pembangunan dimasa mendatang.

Menurut Wahidji, menarik investor untuk mau menanamkan modalnya tentunya memerlukan persiapan, diantaranya adalah kerja sama yang baik antara semua pihak di daerah.

"Eksekutif, legislatif hingga masyarakat perlu terlibat secara penuh, agar investor tertarik menanamkan modalnya, dan pembangunan pasti akan berjalan lebih cepat," kata Wahidji. 

Pewarta: Wahiyudin Mamonto

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2014