Jakarta (ANTARA) - Olympique Lyon bangkit dari ketertinggalan demi menundukkan Bordeaux dengan skor 3-2 dalam laga pekan ke-34 kompetisi sepak bola Liga Prancis di Stadion Matmut Atlantique, Bordeaux, Prancis, Sabtu dini hari WIB, setelah tuan rumah harus menyelesaikan pertandingan dengan 10 pemain sejak menit ke-73.
Kedudukan tengah imbang 2-2 saat bek Vukasin Jovanovic menyentuh bola dengan tangannya dan melancarkan protes berlebihan atas keputusan wasit Benoit Bastien tersebut, yang segera dijawab dengan kartu merah, demikian catatan pertandingan laman resmi Liga Prancis.
Keuntungan jumlah pemain baru bisa dimanfaatkan oleh Lyon lima menit jelang waktu normal berakhir lewat tembakan pemain pengganti Moussa Dembele yang menyelesaikan umpan Nabil Fekir, untuk memastikan kemenangan tim tamu.
Lyon lebih dulu unggul lewat sontekan jarak dekat Memphis Depay dalam situasi sepak pojok pada menit ke-14.
Namun, Jimmy Briand menyamakan kedudukan untuk Bordeaux pada menit ke-34 saat ia memanfaatkan umpan sundulan Otavio dalam situasi bola mati.
Empat menit kemudian tuan rumah berbalik unggul ketika Briand melepaskan umpan terobosan yang berhasil diselesaikan dengan baik oleh Nicolas de Preville di muka gawang.
Keunggulan itu terus bertahan hingga turun minum, sebelum kemudian Maxwel Cornet melepaskan tembakan kaki kiri yang berhasil mengubah skor menjadi 2-2 pada menit ke-66.
Setelahnya, Jovanovic dikartu merah membuat keadaan timpang dan Lyon memanfaatkannya dengan baik untuk memastikan kemenangan lewat gol Dembele.
Hasil itu mengamankan posisi Lyon di peringkat ketiga klasemen dengan koleksi 62 poin, sedangkan Bordeaux (38) tertahan di urutan ke-14 dengan ancaman tergusur jika Toulouse (36) memetik kemenangan pada Sabtu malam WIB.
Susunan pemain:
Bordeaux (3-4-3): Benoit Costil; Jules Kounde, Pablo, Vukasin Jovanovic; Youssouf Sabaly (Yassine Benrahou), Toma Basic, Otavio, Maxime Poundje; Francois Kamano (Sergi Palencia), Jimmy Briand, Nicolas de Preville (Zaydou Youssouf)
Pelatih: Paulo Sousa
Olympique Lyon (4-2-3-1): Anthony Lopes; Kenny Tete (Ferland Mendy), Marcelo, Jason Denayer, Leo Dubois; Tanguy N'Dombele, Houssem Aouar; Maxwell Cornet (Bertrand Traore), Nabil Fekir, Martin Terrier (Moussa Dembele); Memphis Depay
Pelatih: Bruno Genesio
Lyon tundukkan Bordeaux 3-2 di Liga Prancis
Sabtu, 27 April 2019 5:56 WIB