Jakarta (ANTARA) - Pemain bulu tangkis putra Indonesia Mohammad Ahsan mengaku berniat untuk tetap menjalankan ibadah puasa Ramadhan selama menjalani pertandingan kejuaraan Piala Sudirman 2019 yang berlangsung pada 19-26 Mei 2019 di Nanning, China.
“Yang penting niat puasa saja dulu. Di perjalanan nanti kan kita tidak tahu. Jadi, kiatnya ya itu saja, yang penting niat,” kata Ahsan saat ditemui di acara perayaan HUT ke-68 tahun PBSI di Hotel Atlet Century, Senayan, Jakarta, Sabtu.
Lebih lanjut, pasangan atau tandem dari Hendra Setiawan di nomor ganda putra itu juga mengaku tidak memiliki kiat-kiat tertentu dalam menjalankan ibadah puasa sambil bertanding membela Indonesia di Piala Sudirman 2019.
“Tidak ada kiat-kiat yang lain. Paling hanya makan sahur dan minum vitamin, itu saja, kurang lebihnya sama. Jadi, tidak ada kiat lain-lain lagi. Bagi saya, yang paling penting itu adalah niatnya,” ujar Ahsan.
Sementara itu, berkaitan dengan gelaran Piala Sudriman 2019, pria yang kini berusia 31 tahun itu berharap bisa tampil maksimal dan mendapatkan hasil yang terbaik bersama Hendra di nomor ganda putra.
“Dari tahun ke tahun, Piala Sudirman itu beda-beda, pesertanya juga berbeda-beda. Tapi harapan saya semoga hasil di Piala Sudirman tahun ini bisa jauh lebih baik lagi dibandingkan tahun-tahun sebelumnya,” ungkap Ahsan.
Dalam ajang Piala Sudirman 2019, Indonesia mengirimkan sebanyak 20 pemain terbaik yang terdiri dari 12 pemain putra dan delapan pemain putri. Dan, PBSI menunjuk Hendra Setiawan sebagai kapten tim Garuda.
Sebanyak 12 pemain putra yang akan bertanding, yakni Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting, Shesar Hiren Rhustavito, Kevin Sanjaya Sukamuljo, Marcus Fernaldi Gideon, Hendra Setiawan, Mohammad Ahsan, Fajar Alfian, Muhammad Rian Ardianto, Tontowi Ahmad, Praveen Jordan dan Hafiz Faizal.
Sedangkan delapan pemain putri, antara lain Gregoria Mariska Tunjung, Fitriani, Greysia Polii, Apriyani Rahayu, Ni Ketut Mahadewi Istarani, Gloria Emanuelle Widjaja, Melati Daeva Oktavianti dan Winny Oktavina Kandow. Selain itu, ada pula satu sparring, yakni Tania Oktaviani Kusumah.