Bripka Irni Yusnita Kahar menjadi salah satu Polisi Wanita (Polwan) peraih penghargaan dari isteri Kapolri Fitri Idham Azis sebagai Bhabinkamtibmas terbaik dan teladan tingkat Kepolisian Daerah (Polda) Gorontalo.

"Saya bertugas di Kepolisian Sektor (Polsek) Kwandang, Gorontalo Utara, sangat bersyukur dengan penghargaan ini," ujar Bripka Irni di Gorontalo, Rabu.

Penghargaan itu diharapkan memotivasi aparat kepolisian lainnya, khususnya para Bhabinkamtibmas di Provinsi Gorontalo serta di wilayah pesisir Gorontalo Utara.

Bertugas di wilayah Desa Pontolo, Kecamatan Kwandang, Bripka Irni mengaku mendapat banyak pengalaman dan tantangan selama bertugas sebagai pengayom dan pelindung masyarakat di desa yang berada ibu kota kabupaten tersebut.

Ia menginisiasi terbentuknya komunitas becak motor (bentor) yang dinamai "Gorut bentor community".

Tidak sekedar membangun komunitas, namun para pengendara bentor diarahkan menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas di jalan raya.

"Kami intensif memberikan penyuluhan hukum, khususnya tentang Undang-undang lalu lintas agar seluruh pengendara bentor dapat tertib berlalu lintas serta mampu memberi teladan sebagai pengendara terbaik," ungkapnya.

Bripka Irni pun berhasil mengajak para anggota komunitas bentor untuk mencintai kegiatan sosial, seperti secara berganti-gantian melakukan kerja bakti di tempat-tempat ibadah, baik masjid maupun gereja.

"Ini untuk memupuk rasa persaudaraan, persatuan dan kesatuan," ucapnya.

Pengajian pun digelar setiap malam Jumat dengan menggerakkan para ibu majelis taklim yang ada di desa binaan tersebut serta menggelar pengajian setiap dua minggu sekali di panti asuhan.

"Saya tidak menyangka, sumbangsih sebagai pengayom masyarakat yang dilakukan dengan penuh hati, gembira dan bersemangat ini, mampu meraih prestasi," ungkap Bripka Irni.

Terima kasih ibu Kapolri yang telah mengapresiasi tugas kami di lapangan bersama masyarakat, ungkapny lagi.

Pewarta: Susanti Sako

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2020