Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Gorontalo Sophian Rahmola menyebut daerah tersebut kondusif, hingga pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak Tahun 2024 usai.
"Alhamdulillah sejak pelaksanaan Pemilihan Umum hingga Pilkada Serentak Tahun 2024, seluruh wilayah di Provinsi Gorontalo dalam suasana kondusif," kata Sophian di Gorontalo, Selasa.
Menurutnya meski ada irisan yang tebal terjadi dalam tahapan pemilu dan pilkada, namun pemilu serentak itu dapat berlangsung dengan tertib dan terkendali.
Ia mengaku bersyukur semua kerja berat itu, dapat dilakukan simultan dan maraton dari sejak pemilu legislatif , kemudian langsung masuk ke tahapan pilkada.
"Alhamdulillah tahapan pilkada kita berlangsung dengan aman dan damai. Waktu itu saya ingat betul pak Karo Ops Polda menyampaikan ke kami pada rapat koordinasi bahwa Provinsi Gorontalo dalam monitoring dan dipastikan untuk pilkada dapat berlangsung aman terkendali," katanya.
Keberhasilan tersebut tentu bukan hanya peran KPU namun peran seluruh pemangku kepentingan khususnya penjabat gubernur, pemerintah daerah dan juga seluruh aparat kepolisian dan TNI serta kejaksaan tinggi.
Seluruh pihak katanya, sama-sama mampu bekerjasama melaksanakan sosialisasi di seluruh kabupaten dan kota di Provinsi Gorontalo dalam menyukseskan pilkada.
"Apresiasi yang besar juga diberikan kepada seluruh partai politik yang mampu memberikan pendidikan politik, sehingga mendorong tingginya angka partisipasi pemilih di Provinsi Gorontalo masuk dalam kategori lima besar tertinggi dari 38 provinsi di Indonesia," imbuhnya.***
COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2025