Gorontalo,  (Antaranews Gorontalo) - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gorontalo Utara, Provinsi Gorontalo, meminta pemerintah daerah (pemda) memanfaatkan program pemerintah pusat melalui berbagai kementerian untuk mendapatkan kucuran alokasi anggaran pembangunan.

"Daerah ini masih tergolong tertinggal, maka alokasi anggaran dari pemerintah pusat masih sangat diperlukan untuk meningkatkan pembangunan khususnya infrastruktur dan program pembangunan sumber daya manusia," ujar Wakil Ketua DPRD, Lukman Botutihe, Jumat, di Gorontalo.

Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) itu mengatakan, kinerja pemerintah daerah melalui Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang dimiliki, khususnya mengajukan proposal ke tingkat pusat, perlu dimaksimalkan lagi agar dana alokasi khusus (DAK) akan mengalir khusus di tahun anggaran 2018 ini.

Kunjungan DPRD Kabupaten ke Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi kata Lukman, merupakan salah satu upaya untuk mendorong pemerintah daerah agar memanfaatkan berbagai program di kementerian itu untuk daerah ini.

"DPRD berharap, pemerintah daerah menyeriusi permintaan itu dan lebih optimal lagi berkonsultasi ke tingkat pusat, memberi gambaran tentang kondisi daerah untuk mendapatkan alokasi anggaran khusus," ujarnya.

Lukman dan komisi gabungan di DPRD, melakukan konsultasi di beberapa kementerian untuk mencari sumber anggaran yang potensial dialokasikan ke daerah itu, khususnya peningkatan infrastruktur pelayanan publik dan pembangunan sumber daya manusia.

Harapannya kata ia, kunjungan tersebut akan berbuah hasil maksimal agar daerah ini mendapatkan kucuran anggaran tambahan.

Termasuk bantuan kapal perikanan bertonase besar, infrastruktur pariwisata dan jalan serta jembatan yang anggarannya tidak dimampui melalui APBD Kabupaten.*

Pewarta: Susanti Sako

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2018