Gorontalo,  (Antaranews Gorontalo) - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gorontalo Utara, Provinsi Gorontalo, Nurjanah Yusuf mengatakan, daerah itu perlu mengembangkan potensi wisata berbasis pertanian.

"Beberapa kecamatan di daerah ini, memiliki banyak keunggulan di sektor pertanian yang juga potensial menjadi kawasan wisata," ujar Nurjanah di Gorontalo, Senin.

Ia berharap, pemerintah daerah mampu mendesain potensi itu untuk dikembangkan menjadi destinasi wisata baru.

Harapannya kata politisi Partai Golkar itu, wisata pertanian tidak hanya membuka peluang perekonomian dalam menarik wisatawan namun lebih memotivasi masyarakat untuk menciptakan kondisi pertanian berbasis potensi wilayah, serta petani lebih termotivasi meningkatkan produksi pertanian.

Seperti halnya yang ada di Dusun Bayinaale, Desa Helumo ,Kecamatan Anggrek, yang memiliki potensi alam pertanian yang cukup indah serta terkenal sebagai wilayah penghasil jahe, kacang-kacangan dan produk-produk pertanian organik lainnya.

Ia berharap, pemerintah daerah mampu mendorong potensi-potensi tersebut untuk membuka peluang perekonomian yang muaranya bisa meningkatkan pendapatan asli daerah serta berdampak pada peningkatan kesejahteraan masyarakat.

"Banyak potensi pertanian berbasis organik yang dimiliki pun potensial dikembangkan menjadi objek wisata pertanian seperti yang ada di wilayah Ubud, Bali," ujarnya.

Ia berharap, keberhasilan wisata pertanian yang mampu dikembangkan daerah lain, mampu ditiru, dimodifikasi dan diimplementasi di daerah itu, apalagi beberapa wilayah pertanian memiliki akses transportasi yang baik, seperti di Kecamatan Anggrek dan Tomilito.

"Jika mampu dikembangkan menjadi kawasan wisata pertanian, maka potensinya sangat besar dalam meningkatkan pendapatan asli daerah di sektor pariwisata dan mendorong percepatan kemajuan di sektor pertanian," ujarnya. 

Pewarta: Susanti Sako

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2018