Kapolda Sulawesi Selatan Irjen Pol Mas Guntur Laupe menyatakan HijrahFest Makassar 2019 yang digelar selama tiga hari merupakan bentuk manifestasi dari Islam toleran.

"HijrahFest ini merupakan bagian dari program-program kebangsaan walaupun itu adalah kegiatan Islami, namun ini adalah manifestasi dari Islam toleran," ujar Kapolda di Makassar, Kamis.

Kapolda memberikan perhatiannya atas penyelenggaraan HijrahFest Makassar yang berlangsung pada 22-24 November 2019.

HijrahFest Makassar 2019 berlangsung di Celebes Convention Center (CCC) Jalan Metro Tanjung Bunga Makassar, dengan berbagai kegiatan dan aktivitas yang bermuara pada dakwah maupun sosial ekonomi keumatan.

Pewarta: Muh. Hasanuddin

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2019