Jakarta (ANTARA GORONTALO) - Di antaranya banyak negara tujuan wisata, Singapura rupanya negara paling populer atau paling banyak dikunjungi oleh wisatawan Indonesia, menurut maskapai Scoot.
“Pertama Singapura, kemudian Jepang juga termasuk negara penting yang seringkali dikunjungi,†kata Chief Commercial Officer Scoot Vinod Kannan di Jakarta, Kamis.
Selain kedua negara itu, Hongkong dan Australia juga menjadi pilihan selanjutnya bagi masyarakat Indonesia yang ingin berwisata ke luar negeri.
Untuk itu, Kannan menyampaikan, Scoot berencana untuk melakukan ekspansi pada Juni 2018, di mana jaringan Scoot akan bertambah menjadi 64 destinasi di 17 negara, yang ditandai dengan peluncuran penjualan lima destinasi terbaru.
Kelima destinasi itu yakni Kuching, Kuantan, Harbin, Honolulu, dan Palembang. Untuk mendukung rencana ekspansi yang cepat, Scoot mengoperasikan 15 armada 787 Dreamliner dan 23 armada Airbus A320, dengan tambahan lima armada Boeing 787 Dreamliners dan 39 armada Airbus A320neo yang masih dalam status pemesanan.
Tiga armada Boeing 787 Dreamliners baru dengan ruang istirahat awak kabin telah diterima pada April, Mei dan Agustus dan sisanya akan dikirim pada bulan Desember tahun ini.
Scoot merupakan maskapai penerbangan bertarif rendah yang melayani penerbangan jarak menengah hingga jauh dari Singapore Airlines Group.