Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahudin Uno meluncurkan tiga kegiatan yang masuk Kharisma Event Nusantara (KEN) Tahun 2024 di Kota Gorontalo Provinsi Gorontalo, Rabu.

"Tiga KEN Tahun 2024 di Gorontalo yaitu Gorontalo Karnaval Karawo, Festival Pohon Cinta dan Festival Pesona Danau Limboto," ucap Sandiaga.

Ia menjelaskan pada berbagai pakaian kreasi dari bahan dasar kain sulam karawo ditampilkan Gorontalo Karnaval Karawo, pada Festival Pesona Danau Limboto akan ditampilkan lomba dayung perahu, penanaman pohon dan atraksi budaya.

Selanjutnya pada Festival Pohon Cinta di Kabupaten Pohuwato akan ditampilkan produk UMKM, karnaval, festival kuliner.



"Kebetulan di Kabupaten Pohuwato ada penerbangan perintis yang akan membantu mobilitas masyarakat untuk mengunjungi Festival Pesona Pohon Cinta," kata Sandiaga Uno.

Ia mengungkapkan sektor pertanian menjadi unggulan di Provinsi Gorontalo, namun, kata dia, jika melihat hilirisasi dari pertanian maka ada yang namanya subsektor ekonomi kreatif.

"Jadi produk pangan olahan kuliner ini sudah memberikan kontribusi 42 persen terhadap produk domestik bruto ekonomi kreatif kita," ujar dia.



Kemudian, kata Sandiaga, yaitu subsektor fesyen kain sulam karawo yang telah menjadi bagian dari kehidupan masyarakat Gorontalo, yang telah menggerakkan ekonomi serta menciptakan lapangan kerja.

"Jadi kalau ada sektor yang bisa menciptakan lapangan kerja dan meningkatkan output ekonomi, itulah sektor ekonomi kreatif dan hari ini pengembangan 'event' adalah bagian dari ekonomi kreatif tersebut," kata dia.
Penari menampilkan tarian kreasi pada peluncuran Kharisma Event Nusantara (KEN) di Ballroom Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) di Kota Gorontalo, Gorontalo, Rabu (28/2/2024). ANTARA/Adiwinata Solihin


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Menparekraf Sandiaga luncurkan 3 Kharisma Event Nusantara di Gorontalo

Pewarta: Adiwinata Solihin

Editor : Debby H. Mano


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2024