Cibinong (ANTARA GORONTALO) - Tim nasional sepak bola Vietnam dialihkan
tempat berlatihnya dari lapangan utama ke samping Stadion Pakansari,
dalam persiapan Laga Semi Final Piala AFF 2016 guna menghadapi Timnas
Indonesia pada Sabtu (3/12).
"Pukul 15.45 WIB Timnas Vietnam langsung memasuki lapangan atletik dan memulai aktivitas latihan," kata Pelatih Vietnam Nguyen Huu Thang di Kabupaten Bogor, Kamis.
Sayangnya, media tidak berhasil mendapatkan momen untuk mempertanyakan optimisme dan strategi pertandingan timnas tersebut hingga akhir latihan.
"Besok, besok, tidak ada komentar saat ini, untuk saat ini belum dapat memberikan pernyataan apapun," ujar salah satu asisten pelatih dalam bahasa Inggris kepada wartawan pada akhir latihan, di gerbang Lapangan Atletik Stadion Pakansari Cibinong, Kamis.
Seperti halnya Timnas Indonesia yang memberi waktu 15 menit pertama untuk pengambilan gambar oleh wartawan, Tinmas Vietnam pun memberi kesempatan yang sama.
Perbedaan komunikasi dengan awak media saat Timnas Vietnam tidak memberi kesempatan wawancara untuk sementara dalam latihan kali ini pada 15 menit terakhir latihan seperti Timnas Indonesia pada (30/11).
Pemain bola Timnas Vietnam dengan seragam biru dan seluruh staf langsung meninggalkan lapangan dan menaiki bus keluar dari stadion setelah berbenah peralatan latihan.
Pada saat berjalan keluar, pelatih Vietnam Nguyen Huu Thang hanya menunjukkan telunjuknya ke arah salah satu kamera wartawan dan sedikit tersenyum.
Namun demikian, antusias pemain dan interaksi pelatih tetap terlihat saat latihan fisik berlangsung.
Pemain terlihat dalam kondisi prima jelang dua hari laga pertandingan berlangsung.
Sementara itu, meski tak sebanyak ketika latihan Timnas Indonesia, sejumlah warga tetap tampak hadir menyaksikan latihan Timnas Vietnam yang menjadi lawan pesepak bola Indonesia dalam laga Semi Final Piala AFF 2016 tersebut.
Di sisi lain, seluruh bagian stadion yang belum rapih terus dikerjakan para petugas yang terlihat sibuk di berbagai bidang.
Mulai dari halaman luar gerbang hingga kursi dan rumput sintetis di dalam lapangan utama stadion.
Sehingga sebagian warga justru asyik melihat arena stadion yang sedang dipercantik Pemerintah Kabupaten Bogor dalam menyambut pesta sepak bola tersebut hingga menjelang petang.
COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2016
"Pukul 15.45 WIB Timnas Vietnam langsung memasuki lapangan atletik dan memulai aktivitas latihan," kata Pelatih Vietnam Nguyen Huu Thang di Kabupaten Bogor, Kamis.
Sayangnya, media tidak berhasil mendapatkan momen untuk mempertanyakan optimisme dan strategi pertandingan timnas tersebut hingga akhir latihan.
"Besok, besok, tidak ada komentar saat ini, untuk saat ini belum dapat memberikan pernyataan apapun," ujar salah satu asisten pelatih dalam bahasa Inggris kepada wartawan pada akhir latihan, di gerbang Lapangan Atletik Stadion Pakansari Cibinong, Kamis.
Seperti halnya Timnas Indonesia yang memberi waktu 15 menit pertama untuk pengambilan gambar oleh wartawan, Tinmas Vietnam pun memberi kesempatan yang sama.
Perbedaan komunikasi dengan awak media saat Timnas Vietnam tidak memberi kesempatan wawancara untuk sementara dalam latihan kali ini pada 15 menit terakhir latihan seperti Timnas Indonesia pada (30/11).
Pemain bola Timnas Vietnam dengan seragam biru dan seluruh staf langsung meninggalkan lapangan dan menaiki bus keluar dari stadion setelah berbenah peralatan latihan.
Pada saat berjalan keluar, pelatih Vietnam Nguyen Huu Thang hanya menunjukkan telunjuknya ke arah salah satu kamera wartawan dan sedikit tersenyum.
Namun demikian, antusias pemain dan interaksi pelatih tetap terlihat saat latihan fisik berlangsung.
Pemain terlihat dalam kondisi prima jelang dua hari laga pertandingan berlangsung.
Sementara itu, meski tak sebanyak ketika latihan Timnas Indonesia, sejumlah warga tetap tampak hadir menyaksikan latihan Timnas Vietnam yang menjadi lawan pesepak bola Indonesia dalam laga Semi Final Piala AFF 2016 tersebut.
Di sisi lain, seluruh bagian stadion yang belum rapih terus dikerjakan para petugas yang terlihat sibuk di berbagai bidang.
Mulai dari halaman luar gerbang hingga kursi dan rumput sintetis di dalam lapangan utama stadion.
Sehingga sebagian warga justru asyik melihat arena stadion yang sedang dipercantik Pemerintah Kabupaten Bogor dalam menyambut pesta sepak bola tersebut hingga menjelang petang.
COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2016