Gorontalo,  (Antaranews Gorontalo) - Kepala BKKBN Provinsi Gorontalo Muhammad Edi Muin mengatakan Pemilihan Duta Generasi Berencana (GenRe) menciptakan remaja yang sehat cerdas dan ceria.

"Pemilihan Duta Genre adalah ajang yang memberikan ruang kompetisi bagi remaja maupun mahasiswa," ucap Muhammad Edi Muin, pada Grand Final Pemilihan Duta Genre Provinsi Gorontalo di Bele Li Mbui, Kota Gorontalo, Minggu.

Ia menjelaskan sehat yang dimaksud adalah karena tidak berperilaku menyimpang, cerdas karena pandai dalam memilah dan memilih ke arah yang dituju dan ceria karena faham akan falsafah dalam keceriaan akan lahir pemikiran dan ilham yang positif.

"Untuk menjadi juara tidaklah gampang, karena dibutuhkan talenta, keuletan, kepatuhan dan bahkan perjuangan," katanya.

Namun Edi meminta agar para peserta yakin bahwa proses dan perjuangan yang telah dilewati akan tertanam dan menjadi benih kebaikan untuk selanjutnya bersemi menjadi sebuah nilai nyali.

"Keberanian untuk bertarung dan pada akhirnya menyatu menjadi kekuatan dan potensi. Janganlah takut gagal karena tidak sedikit kesuksesan lahir dari beberapa kegagalan" ujarnya kepada para finalis Pemilihan Duta Genre.

Ia mengungkapkan bahwa remaja yang memiliki keterampilan hidup adalah remaja yang bisa dan sanggup mengatasi persoalan hidupnya dengan cara yang bijak.

"Kesalahan terbesar yang dibuat oleh manusia dalam kehidupannya adalah ketika ia terus menerus merasa takut untuk membuat kesalahan," ujarnya.

Ia menambahkan bahwa melalui pemilihan duta tersebut, tentu tidak sedikit ilmu dan wawasan yang diperoleh dan yang terpenting adalah bagaimana hal itu berguna untuk orang-orang di sekitar.

"Bukankah kebahagiaan akan tergantung pada apa yang anda berikan, bukan pada yang anda peroleh," pungkasnya.

Pemilihan Duta Genre Provinsi Gorontalo 2018 diikuti oleh 40 finalis dan telah melewati masa karantina yang diisi dengan berbagai kegiatan.

Duta GenRe terpilih akan menjadi mitra kerja BKKBN yang bertugas sebagai panutan di tengah remaja lainnya, agar mampu bersikap positif dan mampu menyebarluaskan informasi Kesehatan Reproduksi Remaja.

Selain itu, dengan menjadi Duta GenRe semua finalis diharapkan mampu bekerja sama untuk membuat gerakan perubahan untuk Gorontalo.
 

Pewarta: Adiwinata Solihin

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2018