Gorontalo, (ANTARA GORONTALO) - Kabupaten Gorontalo Utara, Provinsi Gorontalo, segera memiliki pabrik pengolahan kayu lapis "polywood" yang akan dibangun pihak pemegang izin pengelolaan kawasan Hutan Tanaman Industri (HTI).
Pemerintah daerah kata Wakil Bupati Roni Imran, Kamis di Gorontalo, menerima kepastian dari pihak perusahaan HTI bahwa pabrik tersebut segera dibangun, agar pengolahan kayu lapis langsung dilakukan di daerah ini.
Rencananya kata dia, pabrik kayu lapis tersebut akan dibangun di wilayah Kecamatan Monano, sebagai kawasan industri di daerah ini.
"Pemerintah daerah sangat mendorong realisasi pembangunan pabrik tersebut, apalagi rencananya pihak perusahaan akan merekrut minimal tujuh ribu pekerja," ujar Wakil Bupati.
Tenaga kerja lokal tetap harus menjadi prioritas kata dia, meski angka pengangguran di daerah ini tinggal 3,2 persen dari total penduduk mencapai 124 ribu jiwa.
Namun pemerintah daerah tetap mensyaratkan pihak investor untuk mengutamakan masyarakat setempat.
"Daerah ini pun sangat potensial sebagai penyedia lapangan kerja utama bagi daerah-daerah lain di Provinsi Gorontalo maupun di Provinsi tetangga dengan banyaknya program investasi nasional yang ada," ujar Wakil Bupati.
Suradi, Humas PT Gorontalo Citra Lestari, perusahaan pemegang izin pengelolaan kawasan HTI di wilayah barat kabupaten ini mengatakan, realisasi pembangunan pabrik kayu lapis akan dipercepat mengingat pohon Jabon dan Sengon yang ditanam sejak tahun 2012, akan segera memasuki masa panen.
"Kita berharap, saat panen nanti sudah ada pabrik pengolahan kayu lapis di daerah ini agar dampak signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi daerah akan dinikmati masyarakat secara langsung," ujarnya.