Gorontalo, (ANTARA GORONTALO) - Wakil Gubernur Gorontalo Idris Rahim meilai Nahdlatul Ulama (NU) sebagai organisasi sosial keagamaan yang memiliki peran penting dalam kemerdekaan Indonesia dan tegaknya demokrasi bangsa.
"Sebebagai organisasi keagamaan terbesar di Indonesia, NU tidak hanya berjuang menegakkan syiar agama tapi juga berperan dalam pembangunan bangsa dan negara," kata Wagub Idris Rahim di Gorontalo, Jumat.
"NU juga menjadi organisasi yang konsisten menjaga nilai nilai kebhinekaan dengan menghargai dan menjunjung tinggi pluralisme di tengah kemajemukan masyarakat Indonesia," tutur Idris Rahim pada peringatan Hari Lahir (Harlah) NU ke-90 tingkat Provinsi Gorontalo.
Terkait dengan eksistensi NU di Gorontalo, mantan Sekda Provinsi itu berharap agar warga NU dapat meningkatkan kontribusinya dalam pembangunan khususnya untuk peningkatan kualitas pendidikan masyarakat.
NU dipandang sebagai organisasi yang konsisten dalam pendidikan keagamaan baik itu secara kultural berbasis pondok pesantren maupun pendidikan modern MI, MTs, MA bahkan Perguruan Tinggi.
"Dibutuhkan lebih banyak inisiatif dan inovasi pendidikan dari semua pengurus dan warga NU. Saya berharap sekolah yang dirintis NU bisa menghasilkan generasi yang berahlak, bertaqwa, cerdas dan memiliki daya saing," tambahnya.
Selain merayakan hari lahir NU, wagub juga meninjau hasil budidaya ternak ayam oleh kelompok Usaha Ekonomi Waqaf Produktif binaan Kanwil Kemenag Gorontalo.
Wagub mengapresiasi terbinanya kelompok usaha ekonomi tersebut yang mampu mendorong pendapatan masyarakat setempat.
"Kerjasama ekonomi umat saya harapkan tidak berhenti sampai di sini, tapi berkelanjutan dengan merangkul lebih banyak para peternak. Pemerintah Provinsi siap untuk mendorong berkembangnya usaha kecil menengah sebagai salah satu program prioritas kami," jelasnya.