Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Gorontalo mengajak seluruh masyarakat di daerah itu untuk mendukung penyelenggaraan Pemilihan Umum (Pemilu) Serentak 2024 dengan bahagia.

Ketua KPU Provinsi Gorontalo Fadlyanto Koem, di Gorontalo, Rabu, mengatakan penyelenggaraan pemilu harus dilakukan dengan semangat yang tinggi, termasuk menjaga integritas 24 jam dan bersama KPU kita bahagia .

Dengan menanamkan rasa bahagia tersebut, maka dukungan terhadap pelaksanaan pemilu serentak sesuai harapan bersama, diyakini akan mudah terwujud.

Olehnya, sangat diharapkan semangat dan rasa bahagia dapat diduplikasi oleh seluruh pemangku kepentingan, baik peserta pemilu, masyarakat sebagai pemilih, termasuk instansi dan organisasi pemerintah maupun non pemerintah.

"Untuk bersama-sama menjaga integritas penyelenggaraan pemilu, sebab itu menjadi tugas kita semua," katanya.

Motto bersama KPU kita bahagia pun kata Fadliyanto, agar perhelatan penyelenggaraan pemilu dapat sama-sama membahagiakan rakyat semesta.

Artinya pula, bahwa proses ini kita laksanakan dengan benar-benar bahagia, dengan mampu mengendalikan dan menyelenggarakan proses kenegaraan ini secara baik dan sesuai regulasi yang ditetapkan.

"Yang pasti ujung-ujungnya adalah untuk membahagiakan masyarakat," katanya.

Ia mengatakan, saat ini KPU sebagai penyelenggara teknis bertugas memfasilitasi dan mengendalikan semua proses terkait tahapan penyelenggaraan Pemilu.

Hingga hari ini pun, belum ada penetapan peserta pemilu. Sebab proses rekrutmen masih pada verifikasi administrasi perbaikan untuk calon peserta pemilu yaitu partai politik.

Ia pun menegaskan, jika dari peserta pemilu baik partai politik, calon DPR, DPRD dan DPD, juga calon Presiden dan calon Wakil Presiden, belum ada satupun yang ditetapkan menjadi peserta pemilu.

Sehingga jika dikatakan sudah ada yang melakukan deklarasi, maka itu bukan ruang tugas KPU, sebab peserta pemilu belum ada, selain calon peserta pemilu khususnya partai politik.

Ia berharap, seluruh pemangku kepentingan khususnya masyarakat dapat bersama-sama menjaga integritas penyelenggaraan pemilu, mulai dari tahapan hingga nanti memperoleh hasil, baik legislatif maupun eksekutif.

Pewarta: Susanti Sako

Editor : Hence Paat


COPYRIGHT © ANTARA News Gorontalo 2022