FILM waralaba populer "Terminator" akan dibangkitkan kembali dalam trilogi baru berdiri sendiri, dengan film pertama akan mulai ditayang di bioskop-bioskop pada 26 Juni 2015, kata studio Hollywood Paramount Pictures.
Waralaba "Terminator" yang berkisah tentang cyborg pembunuh yang diperankan oleh Arnold Schwarzenegger telah meraup lebih dari satu miliar dolar AS selama tiga film sejak debutnya pada tahun 1984.
Tidak diketahui apakah Schwarzenegger, 65 tahun, akan kembali ke peran tokohnya yang paling terkenal itu.
Sebuah film keempat dalam waralaba, "Terminator Salvation," yang dirilis pada tahun 2009 tanpa kehadiran mantan binaraga yang menjadi Gubernur California saat itu.
Film 2015 akan diproduksi oleh Annapurna Pictures, yang juga memproduksi nominator Oscar 2013 "Zero Dark Thirty," dan Skydance Productions.
Paramount merupakan anak perusahaan dari Viacom Inc.
